Oleh Santosa Werdoyo
Salah satu hasil dari revitalisasi Rumah IVAA untuk perpustakaan adalah adanya balkon yang terletak di lantai dua. Dengan bertambahnya ruang, harapan yang tentu muncul adalah agar para pengguna pustaka dapat lebih nyaman mencari tempat untuk membaca koleksi-koleksi perpustakaan.
Selama ini, aktivitas membaca dan meminjam dari para pengguna perpustakaan IVAA banyak berkenaan dengan pustaka yang berhubungan dengan seniman progresif, seni rupa modern dan Biennale Jogja. Sementara, ada beberapa tambahan koleksi pustaka yang kami peroleh dari hibah, hunting pameran, dan pembelian. Ada 30 katalog, 15 majalah, dan 53 buku yang diinventarisasi dan diinput ke Senayan Library Manajemen Sistem (SLiMS).
Untuk newsletter edisi ini, ada beberapa buku baru yang diulas, yakni Soembawa, 1900-1950; Gunungkidulan; Ambitious Alignments: New Histories of Southeast Asian Art, 1945-1990; dan Lukisan Basoeki Abdullah: Perjuangan, Sosial, dan Kemanusiaan.
Sorotan Pustaka November-Desember 2018
Oleh: Santosa, Esha Jain, Muhammad Indra Maulana
Artikel ini merupakan pengantar rubrik Sorotan Pustaka dalam Buletin IVAA Dwi Bulanan edisi November-Desember 2018.