MELLA JAARSMA

Board Member

Saya senang bekerja dengan pakaian, dan saya melihat karya-karya saya sebagai modifikasi tubuh terhadap ruang sosial—yang berada di antara lapisan kulit, pakaian, batas-batas berpakaian, dan hunian/arsitektur.

Kita seperti bangunan sementara dengan fasad yang bagian dalamnya bisa berubah. Kulit kedua yang kita kenakan adalah seperti rumah: tempat kita bisa tampil maupun bersembunyi; kita harus siap untuk meninggalkannya atau menghuninya.

Setiap orang yang berhadapan dengan karya saya akan merespons dari latar belakang, budaya, dan kepribadian mereka masing-masing, sehingga pengalaman terhadap karya pun menjadi beragam.

Saya senang menghadirkan karya saya kepada publik saat dikenakan oleh model hidup, sebagai cara untuk mempertanyakan posisi diri dan yang lain. Bagaimana kita menyikapi masa lalu, dan bagaimana kita memandang orang lain di masa kini?

SHARE MEDIA

Facebook
Email
LinkedIn
X / Twitter
Telegram
WhatsApp