Lahir tahun 1969. Lebih dikenal sebagai manajer seni dan organisator. Seorang yang sangat pro pada gagasan merdeka berpikir dan kemandirian. Pada September tahun 1997 bersama suaminya Agung Kurniawan, seorang seniman, mendirikan ruang seni – Kedai Kebun Forum (KKF) – sebagai laboratorium pengembangan gagasan pembiayaan mandiri, dengan mengembangan unit bisnis restoran yang dikelola secara profesional. Proyek rintisan ini telah mampu membiayai program-program seni secara luas baik yang diinisiasi sendiri oleh KKF atau yang digagas dan dieksekusi bersama kelompok lain. Pada Oktober 2020 bersama 5 orang lainnya yaitu (1) Agung Kurniawan, (2) Theodora Agni, (3) Uniph Kahfi, (4) Bernardus Hepi, dan (5) Irfanudin Ghozali mendirikan Perkumpulan Kedai Kebun Forum yang menegaskan peran institusi ini di bidang Sosial dan Kemanusiaan. Inisiatif ini mengikuti panggilan solidaritas ketika pandemi Covid terjadi. Restoran Kedai Kebun siap berubah fungsi dan mengambil peran pada situasi bencana jika dibutuhkan.
Yustina Neni tidak menyelesaikan studi di Fakultas Sastra UGM Jurusan Sastra Prancis, belajar menejemen seni secara otodidak sejak SMA dan di perguruan tinggi. Tahun 1995 ikut mendirikan Yayasan Seni Cemeti yang pada 2007 berubah menjadi Indonesia Visual Art Archive, lembaga dengan spesialisasi mengarsip data dan dokumen seni rupa Indonesia. Tahun 2010 terlibat menggagas Koalisi Seni Indonesia yaitu organisasi berskala nasional berbadan hukum Perkumpulan, yang dapat menjadi payung bagi berbagai individu dan organisasi kesenian yang mempunyai kebutuhan dan kepedulian dalam hal advokasi kebijakan kesenian, distribusi pengetahuan kesenian dan penggalangan dana untuk kesenian. Tahun 2009 menjadi anggota Tim Formatur lembaga pengelola Biennale Jogja, dan menjadi direktur Yayasan Biennale Yogyakarta sejak Agustus 2010 sampai dengan 31 Oktober 2016. Menjadi Direktur Biennale Jogja 2011 dan Biennale Jogja 2013. Awal tahun 2015 bersama dengan 18 Direktur Festival di Yogyakarta mendirikan Jogja Festivals, yaitu Platform Promosi Festival-festival terkemuka di Yogyakarta.